iyaa.com | Jakarta: Bisnis di dunia kecantikan nampaknya masih menjadi favorit para selebriti. Kali ini selebriti yang ikut terjun ke bisnis ini adalah supermodel Rosie Huntington-Whiteley.
Lewat akun instagramnya, mantan model Victoria Secret ini mengumumkan akan meluncurkan sesuatu yang baru yang diberi nama Rose Inc.. Beauty brand ini mengangkat tagline “Beauty from the Insider out.”
Di akun instagramnya, Rosie terlihat mengenakan blush berwarna pink, eyeshadow warna pink dan warna-warni, juga lipstik pink pucat. Tampilan makeup keseluruhannya pun menonjolkan riasan yang dewy dan fresh.
Sebelum merilis Rose Inc., Rosie sendiri pernah bekerjasama dengan brand Marks & Spencer merilis koleksi Rosie for Autograph, yang terdiri dari parfum, makeup, lingerie, dan nightwear. Kemungkinan Rose Inc. ini jadi caranya untuk mendirikan makeup line sendiri.